-->

KKN Universitas Muhammadiyah Jember Resmikan Taman Toga Desa Sumber Ketempa



CAKRAWALADESA.COM, Jember - Mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Jember kelompok 38 meresmikan Taman Toga (Tanaman Obat Keluarga) sebagai pemanfaatan lahan kosong pada Selasa (25/02/20).

Acara peresmian berlangsung di Sekolah Dasar Negeri 2 Dusun Krajan, Desa Sumber Ketempa, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember yang dihadiri masyarakat setempat, Kepala Dusun, dan Dosen Pembimbing Lapangan.

Ketua Kelompok 38, Wisnu menjelaskan profil singka taman toga dan juga tujuan sekaligus manfaatnya.

“Tanaman toga ini adalah tumbuhan yang ditanam oleh keluarga sekitar yang mempunyai khasiat untuk penyembuhan dan sebagai apotek hidup yang dimanfaatkan oleh keluarga sederhana.” jelas Wisnu.

"Saya selaku Ketua juga mengucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman yang telah membantu banyak dalam terlaksananya program kerja ini" lanjutnya.



Sedangkan Kepala Dusun Krajan, Sulis yang mewakili Kepala Desa Sumber Ketempa  menyampaikan  beberapa pesan Kepala Desa yang tidak bisa mengadiri acara.

"Saya mohon maaf atas nama Kepala Desa karena beliau tidak bisa menghadiri acara peresmian dikarenakan sedang ada acara kegiatan di Surabaya," ucapnya.

Baca JugaTidak Mau Dilabel Miskin, 94 Penerima PKH Desa Kalidilem Mundur

"Mudah-mudahan ilmu dan taman Toga ini mampu bermanfaat yang barokah sekaligus bisa dikembangkan oleh masyarakat sekitar dengan baik" tuturnya.

0 Response to "KKN Universitas Muhammadiyah Jember Resmikan Taman Toga Desa Sumber Ketempa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel