-->

Kabupaten Lumajang Sukses Salurkan 100% Dana Desa

CAKRAWALADESA.COM, Lumajang - Kabupaten Lumajang telah salurkan 100% Dana Desa selama tahun anggaran 2020 sebesar 193,1 Miliar  yang telah tersalur pada Rekening Kas Desa (RKD) untuk 198 Desa di 21 Kecamatan. Hal tersebut disampaikan Pendamping Ahli Lumajang Supriadi melalui sambungan seluler pada Kamis (31-12-2020).

Ia mengungkapkan anggaran desa yang bersumber dari dana desa telah dipergunakan oleh desa dalam upaya pemulihan ekonomi desa akibat terdampak bencana Covid-19 yang salah satunya dirupakan Bantuan Langsung Tunai Desa (BLTD).

"Dari hasil data yang kami himpun sampai akhir tahun ini anggaran untuk BLTD sebesar 78,3 Miliar dengan jumlah keluarga penerima manfaat sebanyak 23.135 Kepala Keluarga", paparnya.

Selain BLTD, Ia menjelaskan bahwa Dana Desa juga telah dipergunakan dalam kegiatan Padat Karya Tunai Desa (PKTD) untuk menyerap tenaga karja bagi masyarakat desa.

"Untuk mengurangi angka pengangguran di desa PKTD menjadi salah satu solusi yang hingga saat ini telah mengakomodir tenaga kerja desa sebanyak 11,593 orang", imbuhnya.

BLTD dan PKTD diperioritaskan bagi keluarga petani kecil, buruh tani dan penganggur atau masyarakat desa yang kehilangan mata pencahariannya akibat pandemi.

Selanjutnya, Dana Desa juga dimanfaatkan dalam upaya pencegahan Covid-19 didesa dengan mengupayakan penerapan protokol kesehatan, mendirikan pos jaga, ruang konservasi, tempat cuci tangan termasuk pengadaan masker melalui Satgas Covid-19 ditingkat desa.

"Saya mewakili Pendamping Desa mengucapkan banyak terimakasih pada seluruh Kepala Desa di Kabupaten Lumajang yang telah berupaya maksimal dalam memamfaatkan dana desa sesuai harapan Kementrian Desa", kata pria yang akrab dipanggil Cak Pri ini.

Untuk tahun 2021 Kemetrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomer 17 tahun  2020 tentang Percepatan Penggunaam Dana Desa tahun 2021 yang memperioritaskan BLT Dana Desa, PKTD, Pemutakhiran data dan Informasi Desa serta Masyarakat.

0 Response to "Kabupaten Lumajang Sukses Salurkan 100% Dana Desa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel