Update Data Per 30 April, Sekda : 1 Orang Positif dan 1 Orang Sembuh
![]() | |
|
CAKRAWALADESA.COM, Lumajang
– Pemkab Lumajang melaksanakan konferensi press terkait perkembangan kasus
penyebaran Covid-19 di Lumajang di Kantor Bupati Lumajang. Drs. Agus Triyono,
M.Si, Sekda Lumajang, menyammpaikan, data per 30 April menunjukkan penambahan 1
pasien positif Covid-19 di Lumajang.
“Saat
ini bertambah menjadi 1 orang, yang sebelumnya adalah 20 orang sekarang menjadi
21 orang. 1 orang tersebut merupakan warga dari Kecamatan Lumajang,” ungkap
Agus
Sementara
itu, Kadinkes Lumajang, dr Bayu Wibowo IGN, menyampaikan, selain bertambah 1
orang positif Covid-19 juga bertambah pula 1 orang sembuh dari Covid-19. Dia
adalah AS yang merupakan warga Desa Krasak Kecamatan Kedungjajang.
“Setelah
37 hari perawatan di RSUD dr. Haryoto Lumajang, hari ini AS akhirnya dinyatakan
sembuh dan diperbolehkan pulang pada 27 April 2020. Akan tetapi, yang
bersangkutan diharapkan tetap menjalani isolasi mandiri dirumahnya sekira
kurang lebing lebih 2 minggu,” papar dr. Bayu. WAN
0 Response to "Update Data Per 30 April, Sekda : 1 Orang Positif dan 1 Orang Sembuh"
Post a Comment